Business

Klik untuk memesan Web Hosting dengan jaringan terbaik dan tercepat saat ini

Soa Dan Fam Asli Negeri Tihulale

Soa Dan Fam Asli Negeri Tihulale
Soa Dan Fam Asli Negeri Tihulale. Soa merupakan suatu kelompok yang ada dalam setiap Negeri adat yang umumnya terdiri atau beranggotakan beberapa fam. Soa memiliki kapasitas yang lebih besar dari pada sebuah fam, karena soa mencakup beberapa fam. Biasanya Soa dibangun dan ditentukan sebagai suatu lembaga kecil di dalam suatu komunitas besar (negeri) berdasarkan hal-hal tertentu yang secara historis ada kaitannya antara sesama anggota dalam satu soa tersebut misalnya memiliki hubungan darah (geneologis) atau hal-hal lainnya.

Pada awal terbentuknya Negeri Tihulale, terdapat 3 Soa yaitu sebagai berikut   :

1. Soa Harur, yang terdiri dari mata rumah   :
  • Salawane (Upu ase upu rumah sitanamah)
  • Tualena (Upu niai upu rumah niniari)
2. Soa Kukur, yang terdiri dari mata rumah   :
  • Sapuri (Upu selai pewaka tanah makah hurui rua)
  • Tuapetel (belum penulis ketahui)
3. Soa Laha, yang terdiri dari mata rumah   :
  • Hursina (Upu matita)
  • Sopasina (belum penulis ketahui)

Setelah itu jumlah masyarakat Negeri Tihulale makin bertambah banyak dengan kedatangan beberapa kelompok fam lain lalu berdasarkan keputusan Raja melalui saniri negeri maka fam-fam tersebut melebur masuk dan menjadi satu dengan kelompok Soa yang telah ada sehingga dari 6 fam kini menjadi 11 fam.

1. Soa Harur, yang terdiri dari mata rumah   :
  • Salawane (Upu ase upu rumah sitanamah)
  • Tualena (Upu niai upu rumah niniari)
  • Tuarisa (Upu hutui upu rumah sourisa)
  • Nusawakan (Upu uwen haubawa)
2. Soa Kukur, yang terdiri dari mata rumah   :
  • Sapuri (Upu selai pewaka tanah makah hurui rua)
  • Tuapetel (Upu ***********)
  • Atapari (Upu selai pewaka sou lalan)
3. Soa Laha, yang terdiri dari mata rumah   :
  • Hursina (Upu matita)
  • Sopasina (Upu *******)
  • Pariama (Upu panai upu rumah lei selah)
  • Wairata (Upu selai pewaka suri au)

11 fam ini merupakan fam asli masyarakat Negeri Tihulale. Sayangnya fam Sopasina sudah tidak ada lagi di Negeri Tihulale karena tidak memiliki keturunan. Kalaupun ada diluar sana, sangat kita harapkan untuk kembali ke Negeri dan bersama-sama menjadi satu kesatuan sebagai masyarakat Negeri Tihulale.

Post a Comment

3 Comments

  1. I'm impressed, I must say. Rarely do I encounter a blog that's both equally educative and engaging, and without a doubt, you've hit the nail on the head.
    The issue is an issue that too few folks are speaking intelligently about.

    Now i'm very happy I stumbled across this during my hunt for something regarding this.


    My web page Huntersville Chiropractor ()

    ReplyDelete
  2. Mhn maaf sdkit koreksi, klw mnrut sjrah ktong negri di Laimu, fam Wairata tu asl dri ktong, WAI=AIR RATA=RUATA, artx kluar dri air Ruata yng ada di ktong negeri Laimu sni di Tehoru, tlng dkoreksi maaf skali

    ReplyDelete
  3. Fam Wairata dan Pariama tu cuma pendatang saja di Tihulale asal aslinya dari KAMARIANG AMALOHY. TOLONG DIKOREKSI

    ReplyDelete

Tulislah komentar yang sopan serta tidak melanggar SARA (Suku, Agama, Ras & Antar Golongan) !